Ketua Umum IMC Jadi Duta Inisiatif Indonesia
Ketua Umum IMC Hendrik Arrizqy Jadi Duta Inisiatif Indonesia
Polda Banten dan Perbakin Gelar Lomba Berburu dan Bakti Sosial Sambut Hari Bhayangkara ke-79
Barometer Banten – Dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara ke-79 Tahun 2025, Polda Banten bekerja sama dengan Perbakin Banten menggelar Lomba Berburu dan Bakti Sosial, Jumat (20/6), yang dibuka secara resmi oleh Kapolda Banten Irjen Pol Suyudi Ario Seto selaku Inspektur Upacara di Lapangan Polda Banten.
Kegiatan ini turut dihadiri Wakapolda Banten Brigjen Pol H. Hengki, Ketua Umum Perbakin Banten Brigjen Pol H. Nunung Syaifuddin, serta pejabat utama Polda Banten.
Dalam sambutannya, Kapolda Banten menekankan bahwa lomba berburu tidak hanya bersifat kompetitif, tetapi juga mengedepankan nilai edukasi, pelestarian lingkungan, dan keamanan.
“Lomba ini bukan sekadar ajang olahraga, melainkan bagian dari upaya mengendalikan populasi hama babi hutan yang meresahkan petani dan mengancam ketahanan pangan. Kegiatan ini dilakukan secara terukur dan sesuai prosedur Perbakin, demi menjaga keselamatan peserta dan kelestarian lingkungan,” ujar Kapolda.
Selain lomba berburu, kegiatan juga dirangkaikan dengan bakti sosial berupa pembagian paket sembako kepada masyarakat sekitar sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap kondisi sosial ekonomi warga.
Ketua Umum Perbakin Banten Brigjen Pol H. Nunung Syaifuddin menambahkan, kegiatan ini merupakan wujud sinergi antara Perbakin dan Polda Banten sebagai kontribusi nyata dalam menjaga ketahanan pangan, sesuai dengan arahan Presiden Prabowo.
“Pengendalian hama pertanian tidak bisa hanya mengandalkan metode konvensional. Diperlukan partisipasi aktif masyarakat, komunitas menembak, aparat keamanan, dan pengelola sumber daya alam,” ujarnya.
Menutup kegiatan, Kapolda Banten berharap momentum ini dapat memperkuat sinergi antara Polri dan masyarakat.
“Semoga kegiatan ini tidak sekadar menjadi seremoni tahunan, tetapi menginspirasi nilai pengabdian, kepedulian, dan gotong royong dalam setiap langkah Polri melayani dan melindungi masyarakat,” tutupnya.
Ketua Umum IMC Hendrik Arrizqy Jadi Duta Inisiatif Indonesia
PT Samudera Banten Jaya Bangun Harmoni dengan Masyarakat, Warga Apresiasi Langkah Nyata
Pemerintah Bakal Bentuk Kampung Nelayan Merah Putih di Binuangeun